Kelas X Kelas XI Kelas XII
Kelas X Kelas XI Kelas XII
.Selamat berkunjung

Selasa, 18 September 2012

Ada Apa Dengan CHEMISTRY

Chemistry itu ibarat tali penghubung...pegang ujungnya, sementara pasangan memegang pangkalnya...coba saling menarik, jika terasa getarnya, berarti kalian merespon satu sama lain. Ini berlaku juga buat hati. Jika hanya satu pihak saja yang merasakan getarnya, itu seperti merasai cinta yang bertepuk dengan udara, kosong.

Acap kita mendengar cerita sepasang kekasih yang gagal mempertahankan hubungan ke arah yang lebih serius karena merasa tak lagi menemukan kecocokan. Hal yang sama terjadi pula pada sepasang suami istri yang menjalani kehidupan pernikahan belasan bahkan puluhan tahun lamanya, lantas bercerai dengan alasan yang sama. Tidak cocok.

Minggu, 09 September 2012

Kecantikan Lelaki & Kegagahan Wanita

Kecantikan Lelaki:
bukan rupa fisik tapi pada murni rohani, adalah:
1. lelaki yang mampu mengalirkan air mata untuk ingatan
2. lelaki yang sedia menerima segala teguran
3. lelaki yang memberi madu setelah menerima racun
4. lelaki yang tenang dan lapang dada

Rabu, 05 September 2012

Hidup Bergairah Dengan Madu dan Kayu Manis

Madu adalah “obat dari Allah” dan para pakar pengobatan tradisional menemukan ampuhnya obat yang satu ini bila dikombinasi dengan kayumanis (cinnamon). Madu dikenal khasiatnya bagi kesehatan sejak berabad-abad lalu, dan jika madu dipergunakan dengan takaran yang tepat tidak akan menimbulkan efek negatif bagi penderita diabetes.
Dalam majalah Weekly World News yang terbit di Kanada, melaporkan ada beberapa penyakit yang dapat disembuhkan melalui terapi madu dan kayumanis, yaitu:

RADANG SENDI
Campurkan satu bagian madu dengan dua bagian air hangat lalu tambahkan sedikit bubuk kayu manis agar campuran itu berbentuk pasta.
Setelah jadi pasta, lalu oleskan perlahan-lahan di bagian tubuh yang mengalami nyeri. Setelah itu, dalam waktu satu atau dua menit rasa nyeri itu mulai reda.